di pertemuan terakhirnya dengan tammy, tammy membelikan arip buku, supernova. satu buku yang entah fiksi ilmiah, atau fiksi yang dibumbui hal-hal ilmiah, atau sastra saja yang hanya kebetulan ditulis dalam konteks fisika teoritis. dengan basis semesta generasi-x yang sedianya kosmopolis, ... bertutur mengenai dua manusia yang saling mencinta.. dan cinta itu hangat, agung, memberi, tidak memandang gender.. (memang homoseksual dua manusia utama dalam cerita ini :) ..
cerita yang multi dimensi, namun tak terbatas oleh cakrawala peristiwa.. cerita yang mengijinkan terdokumentasinya lompatan quantum antar dimensi.. "kita berusaha mendeteksi gerak-gerik sesuatu yang kecepatannya melebihi cahaya.".. quantum.. dan chaos.."kekekalan adalah chaos, dhimas. dan cortex menerjemahkannya menjadi masa lalu, masa sekarang, dan masa depan"...
bingung?.. ini belum buku stephen hawking, temanku :) ...
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment